Perwakilan Kantor Pertanahan Kabupaten Trenggalek berhasil meraih juara 3 lomba solo vokal dalam rangkaian peringatan Hari Agraria dan Tata Ruang (Hantaru) 2024 yang digelar oleh Kanwil Badan Pertanahan Nasional (BPN) Provinsi Jatim, Kamis 26 September 2024.
"Alhamdulillah Kami merasa senang dan bersyukur, di mana perwakilan dari Kantor Pertanahan Kabupaten Trenggalek berhasil meraih 3 untuk lomba solo vocal, selain meraih Best Catwalk dalam Lomba Fashion Show” ujar Iwi Pinartiwi, S.SiT., Kepala Sub Bagian Tata Usaha Kantor Pertanahan Kabupaten Trenggalek.
Lebih lanjut Iwi menjelaskan Lomba Solo Vocal bergenre Pop Kreatif ini diikuti oleh perwakilan dari seluruh Kantor Pertanahan Kota dan Kabupaten se Jawa Timur. Total peserta yang mengikuti Lomba Solo Vokal berjumlah 39 Orang.
“Setiap Kantor Pertanahan di seluruh Jawa Timur mengirimkan perwakilannya masing-masing. Jadi semua yang hadir menjadi peserta hari ini adalah orang-orang pilihan yang mempunyai talenta dalam bernyanyi.” Ungkap Iwi.
Perwakilan Lomba Solo Vocal Kantah Kabupaten Trenggalek Yuna Nadya mengaku senang bisa mewakili Kantah Kabupaten Trenggalek dalam mengikuti Lomba Solo Vocal tersebut. Terlebih dia sangat bersyukur karena berhasil pulang menggondol piala.
“Saya merasa senang dan terhormat berkesempatan menjadi perwakilan lomba solo vokal dari Kantah Trenggalek, karena acara hantaru ini merupakan acara penting bagi Kementerian Agraria dan Tata Ruang yang di adakan setiap tahun. Saya juga merasa bangga menjadi bagian keluarga besar Kementerian Atr/Bpn Trenggalek. Pada acara ini saya juga senang bisa bertemu dengan Ibu-Ibu hebat Ikawati Jawa Timur. Semoga pada acara hantaru tahun depan saya bisa lebih baik lagi membawa nama kantah Trenggalek. Terimakasih banyak atas seluruh dukungan baik materiil maupun moril, termasuk memberikan pelatihan vokal selama persiapan lomba, hal itu sangat berarti bagi saya.” Ujar Yuna
Lomba Solo Vocal yang merupakan salah satu rangkaian dari Kegiatan Hantaru 2024 ini bertujuan memberikan semangat dan wadah pegawai untuk menunjukkan talenta-talenta yang dimiliki. Dengan adanya ajang unjuk bakat ini diharapkan kreatifitas kreatifitas dan talenta para Pegawai Kantor Pertanahan maupun ikawati tersalurkan dengan baik di Tengah hiruk pikuknya pekerjaan Pertanahan.